Jumat, 12 November 2010

presiden Obama

Presiden Obama tiba di Jakarta
Presiden Barack Obama

Presiden Barack Obama akan berada di Indonesia sekitar 24 jam saja.

Setelah dua kali tertunda, Presiden AS, Barack Obama, akhirnya tiba di Jakarta Pukul 17.22 WIB.

Tampaknya bagian terpenting dari kedatangan Presiden Obama adalah penandatanganan kesepakatan yang dinamai deklarasi kemitraan komprehensif antara AS-Indonesia.

Kesepakatan ini menurut pemerintah Indoensia akan mewadahi seluruh bentuk kerjasama antar dua pemerintahan dari ekonomi, lingkungan, pertahanan hingga pertukaran budaya.

Duta Besar RI untuk Amerika Serikat, Dino Pati Djalal, yang turut menyusun rincian isi deklarasi tersebut menyatakan bentuk kesepakatan ini dipilih agar posisi Indonesia lebih setara dalam hubungannya dengan AS.

"Karena di masa lalu kadang-kadang hubungan Indonesia-Amerika Serikat itu terlalu terpaku pada isu tertentu. Pernah di masa lalu terlalu terpaku adalah Timor Timur atau Hak Asasi Manusia, hingga kelihatan agak berat sebelah."

Selain menandatangani deklarasi dua negara, Presiden Obama rencananya akan menggelar pernyataan pers bersama Presiden Yudhoyono serta hadir pada jamuan makan malam kenegaraan Selasa malam.

Namun seperti juga dua kali rencana kedatangannya sebelumnya, rincian kunjungan Presiden Obama kali ini banyak dirahasiakan, termasuk jam kedatangan di Jakarta.

"Sore, direncanakan sore. Kalau sore itu kan di atas jam dua di bawah jam enam. Ini menyangkut keamanan juga, jadi saya membatasi diri untuk tidak berbicara langsung," kata juru bicara Kepresidenan RI, Julian Pasha.

Pada hari kedua Rabu besok, Presiden Obama dijadwalkan akan meletakan karangan bunga di TMP Kalibata, mengunjungi masjid Istiqlal, serta memberikan kuliah umum di kampus Universitas Indonesia, Depok.

Dari Indonesia, Presiden Obama akan melanjutkan lawatannya di Asia dengan mengunjungi Korea Selatan.